SOLUSI SAKIT MAAG

Blog pengalaman sembuh sakit maag kronis | obat alami sakit maag | makanan sakit maag | cara sembuh sakit maag | pantangan sakit maag

http://solusi-sakit-maag.blogspot.com/2014/07/resensi-buku-rahasia-sembuh-sakit-maag.html

PENGHALANG DATANGNYA REZEKI

PENGHALANG DATANGNYA REZEKI


Beribu macam cara ditempuh orang untuk mencari jalan rezeki yang lancar. Ada rahasia gampang yang tak banyak diketahui orang. Bagaimana caranya ? Ini nih !

Bismillahirrahmanirrahiim...

Sahabat NiniekSS yang budiman...

Syukur ke Hadlirat Allah SWT, pagi ini saya masih diberi kesempatan untuk menuliskan suatu rahasia yang banyak dicari orang. Yaitu mencari rezeki yang lancar. Salam serta sholawat yang sekhalis-khalisnya saya haturkan kepada Yang Mulia Rasulullah Saw. serta keluarga dan para Sahabat yang sangat dicintainya. Semoga syafaat Beliau senantiasa menaungi kita sekalian yang berkhidmad kepada Baginda hingga akhir yaman. Aamiin Ya Rabbal’alamiin.

Apa sajakah yang menghalangi rezeki datang kepada kita ? Antara lain :

1.    Banyak tidur


Tidur memang dibutuhkan oleh setiap orang untuk mendukung proses metabolisme, agar sel-sel yang rusak didalam tubuh bisa segera diganti menjadi sel-sel yang baru. Namun jika orang itu sehat tapi banya tidur, maka ini cenderung timbul dari rasa malas. Padahal malas adalah salah satu sifat yang tidak disenangi oleh Allah SWT. Maka malaekat rahmat pembawa rezekipun malas untuk mendatanginya.

2.    Makan minum dalam keadaan junub


Makanan adalah rezeki. Rezeki itu bersifat suci. Sedangkan junub bersifat tidak suci. Bagaimana malaekat rahmat pembawa rezeki mau datang kepada kita jika ketika ia datang, mengetahui bahwa kita mempunyai kebiasaan tidak menghargai rezeki, dengan makan dalam keadaan junub ? Maka hindarilah makan sesuatu ketika sedang junub. Mandilah junub terlebih dahulu sebelum makan, agar malaekat rahmat pembawa rejeki senang mendatangi kita karena kita menghargai kesucian.

3.    Menyapu dimalam hari.


Malam hari adalah saatnya seseorang untuk beristirahat, atau bagi yang mau untuk beribadah. Bukan untuk menyapu. Bukankah siang bisa dilakukan ?

4.    Membiarkan sampah didalam rumah bertebaran


Sampah adalah sesuatu yang kotor. Sedangkan rezeki bersifat suci, bersih. Maka malaekat rahmat pembawa rezeki tak akan mau masuk kedalam rumah yang didalamnya banyak sampah berserakan.

5.    Berjalan mendahului orang yang lebih tua


Menghormati orang yang lebih tua dan menyayangi orang yang lebih muda adalah salah satu perintah Allah. Maka ketika ada seseorang yang tidak menghormati orang yang lebih tua, malaekat rahmat pembawa rezeki juga enggan untuk masuk atau mendatangi rumah orang-orang yang tak taat kepada Allah SWT.

6.    Mencongkeli gigi dengan tiap-tiap kayu atau tusuk gigi


Juga salah satu yang menyebabkan malaekat rahmat pembawa rezeki tidak mau memasuki rumah-rumah mereka. Bukankah Kanjeng Nabi Saw mengajarkan agar kita menggosok gigi dengan bersiwak ? Bukan dengan tusuk gigi ? Barangkali hal inilah, ketidak taatan kita kepada ajaran Kanjeng Nabi Saw, yang juga menyebabkan malaekat rahmat pembawa rezeki malas untuk memberikan rezeki kepada orang-orang yang dianggap tidak taat kepada Allah Ta’ala.

7.    Membasuh kedua tangan dengan tanah. 


Yang diajarkan oleh Rosulullah Saw adalah membersihkan najis dengan membasuh menggunakan tanah hingga 7 kali, maka membasuh kedua tangan dengan tanah bukan yang diajarkan oleh Rasulullah Saw. Ini suatu hal yang termasuk tidak baik, sehingga menghalangi datangnya malaekat rahmat pembawa rezeki.

8.    Duduk ditengah pintu (pintu rumah, pintu musholla, maupun pintu masjid). 


Sejak jaman dulu nenek saya selalu menasehati agar jangan membiasakan diri duduk ditengah pintu, kata beliau :”Jangan duduk ditengah pintu, nanti dimakan candik ala”. Candik ala itu sebangsa gaib yang jahat. Padahal makan sambil duduk ditengah pintu nikmatnya luar biasa. Jaman dulu, rumah di pedesaan pintunya dibuat dari kusen dimana kayu bagian bawahnya bisa untuk diduduki. Mungkin, ketika malaekat rahmat pembawa rezeki mau masuk rumah jadi batal, karena kita sedang duduk ditengah pintu bukan ?

9.    Berwudhlu ditempat dekat buang hajat


Tempat buang hajat adalah tempat yang penuh najis. Sedangkan berwudhlu adalah melakukan ritual kesucian. Tentu jika dilakukan ditempat yang sama, dimungkinkan kita akan terkena cipratan najis. Inilah yang menyebabkan malaekat rahmat pembawa rejeki malas untuk mendatangi kita, karena tanpa kita sadari, kita mungkin sedang selalu terkena najis, yang berpengaruh terhadap keafdholan sholat kita dan kesucian diri kita.

10.    Mengeringkan muka dengan handuk setelah berwudhlu.


Bukankah air wudhlu akan menyebabkan muka bercahaya di akherat ? Jika ketika setelah berwudhlu muka dikeringkan dengan handuk. Bagaimana ia akan memberi bekas kelak diakherat dan menjadikannya mukanya bercahaya ? Maka inilah mungkin alasannya, malaekat rahmat pembawa rejeki malas mendatangi orang-orang yang mukanya tidak menampakkan cahaya kesucian.

11.    Membiarkan sarang laba-laba dirumah. 


Malaekat pembawa rezeki malas mendatangi rumah yang dipenuhi sarang laba-laba.

12.    Meremehkan sholat fardhu


Sholat fardhu adalah sesuatu yang sangat sakral. Kesempatan emas yang diberikan oleh Allah SWT, untuk menghadap langsung ke HadliratNya. Bagaimana mungkin kita meremehkannya ? Sementara seluruh hidup dan kehidupan kita bergantung kepadaNya ? Maka malaekat rahmat pembawa rezekipun tak mau mendatangi orang-orang yang meremehkan sholat fardhu, karena saking takutnya kepada Allah SWT.

13.    Meninggalkan doa untuk orang tua. 


Malaekat rahmat pembawa rezeki juga tak mau mendatangi rumah orang-orang yang tak berbakti kepada kedua orangtuanya. Dimana mereka tak pernah mendoakan kedua orangtua mereka, padahal dari mulai di kandungan hingga dewasa, orangtuanyalah yang selalu merawat dan membimbingnya.

14.    Mematikan lampu dengan ditiup. 


Bukankah Nabi Saw sudah mencontohkan untuk tidak meniup sesuatu yang panas ? Misal meniup minuman panas ? Tentu ada keburukan didalamnya. Dan masuk akal, jika malaekat rahmat pembawa rezeki juga malas masuk kerumah orang-orang yang suka mematikan lampu dengan meniupnya. Jika ingin mematikan lampu, sebaiknya dengan kipas. Agar malaekat rahmat pembawa rezeki tak lagi balik langkah ketika mendatangi kita.

15.    Menjahit pakaian diatas tubuhnya..Wallohua’lam.


Demikianlah anjuran ulama sufi, saya sangat mempercayainya, karena setelah hal-hal atau kebiasaan-kebiasaan tidak baik diatas saya hilangkan, sungguh ajaib. Aliran rezeki dan keberkahan benar-benar menjadi lancar. Rezeki datang dari mana-mana dari arah yang tak kita duga-duga. Tentu semua karena atas ijin Allah. Jika kita taat kepada Apa yang diperintahkan dan menjauhi apa saja yang dilarangNya, maka hidup dan kehidupan kita akan menjadi berkah. Dan kesulitan akan rezeki tak akan pernah kita rasakan lagi. Semoga bermanfaat bagi kita sekalian. Aamiin. Alhamdulillahirabbil’alamiin.


Purworejo, 23 Januari 2020


Salam Bahagia,
NiniekSS.

Labels: KEBERKAHAN, REZEKI

Thanks for reading PENGHALANG DATANGNYA REZEKI . Please share...!

0 Komentar untuk "PENGHALANG DATANGNYA REZEKI "

Back To Top